Namsan Tower
Menikmati Indahnya
Kota SEOUL dari ketinggian
Namsan Seoul Tower atau yang lebih dikenal dengan Namsan Tower adalah menara observatorium merangkap komunikasi yang terletak di Gunung Selatan (Namsan), bagian tengah kota Seoul. Selain lantai observatorium di mana kita bisa melihat kota Seoul dari ketinggan, Namsan Tower yang dibangun tahun 1969 dan dibuka untuk umum tahun 1980 ini menawarkan beberapa hal menarik yang tidak dijumpai di lokasi wisata lain. Yuk kita menjelajahi Namsan Tower ini!
Namsan Tower bisa dicapai dengan kereta bawah tanah (Seoul Metro Subway) dengan tariff dasar 900won. Turun di setasiun Myeongdong (line nomor 4, warna biru muda), keluar dari exit nomor 3, kita sudah bisa melihat Namsan Tower dari kejauhan. Setelah berjalan sekitar 10 menit dari Hotel Pacific, kita akan menjumpai loket penjualan tiket cable car yang akan membawa kita ke menara. Tiket cable car yang dijual seharga 7.500won (round trip) atau 6.000won (one way). Pengunjung tidak diperkenankan membawa mobik memasuki area menara. Mobil harus diparkir diluar area dan pengunjung dipersilahkan berjalan kaki, naik cable car, atau shuttle bus. Berhubung biaya parkir di sekitar menara sangat mahal (gratis untuk 30menit pertama, kemudian 500won per 10 menit berikutnya), saya sarankan untuk naik subway, bus kota atau bus tur untuk kemudian disambung dengan cable car, shuttle bus atau jalan kaki. Biasanya Namsan Tower selalu dimasukkan dalam tujuh wisata dengan Seoul City Tour Bus yang bisa dipesan lewat telepon.
Setelah mendaki bukit dan menikmati pemandangan berupa pepohonan (yang berubah warna ketika musim gugur tiba), kita akan tiba di pelantaran menara. Banyak kursi yang disediakan untuk melepas lelah atau sekedar menikmati pemandangan. Di sore hari kadang-kadang ada hiburan sepesial seperti pertunjukan bela diri tradisional dimana para pemainnya berpakaian ala prajurit Korea zaman dahulu. Setelah pertunjukan selesai, pengunjung bisa berfoto dengan para “prajurit” tersebut.
Di dekat pintu masuk, kita akan menemukan banyak sekali gembok yang dipasang di pagar, biasanya disertai kertas berbentuk hati dan bertuliskan nama pasangan kekasih atau suami istri. Gembok dipasang melambangkan cinta mereka yang akan “terkunci” selamanya. Banyak pasangan yang khusus datang ke Namsan Tower untuk memasang gembok, bahkan saking banyaknya, gembok-gembok tersebut dibentuk menjadi pohon-pohon yang menjadi pemandangan yang artistik.
Masuk ke bangunan menara, kita bisa memilih untuk membeli tiket observatorium, tiket Museum Teddy Bear, atau keduanya. Ya, di dalam menara ada Museum Teddy Bear yang terkenal itu. Tiket observatorium dan museum masing-masing seharga 8.000won, tetapi jika pengunjung membeli keduanya hanya akan dikenakan biaya 12.000won. Di dalam Museum Teddy Bear, kita bisa melihat sejarah Korea mulai dari zaman dinasti Joseon (Chosun), zaman moderen dimana kebudayaan barat mulai masuk, dan trend di Seoul saat ini seperti kompetisi B-boy, suasana street music performance di Hongdae, sampai ke gaya hidup mewah di kawasan Apgujeong, tentu saja semua diorama ditampilkan dalam versi boneka Teddy Bear yang imut itu. Boneka raksasa replica dari drama Goong (Princess Hours) dan pojok khusus untuk aktor Bae Yong-joon juga menjadi salah satu daya tarik museum ini.
Puas menjelajah museum, pengunjung bisa naik lift khusus menuju ke observatorium. Di observatorium, kita bisa melihat seluruh kota Seoul dari ketinggian. Dengan memasukkan uang koin 500won ke dalam teropong, kita bisa melihat objek yang kita mau dengan jelas. Di sana juga terdapat restoran berputar sehingga pengunjung bisa menikmati pemandangan yang berbeda sambil makan. Di dinding kaca observatoriun juga terdapat tulisan kota-kota besar di dunia dan jaraknya dari Namsan Tower. Di malam hari, pemandangan kota Seoul dari atas terlihat lebih cantik dengan lampu-lampu kota. Setelah matahari terbenam, ada pertunjukan lampu dan laser yang membuat menara dan area sekitarnya berwarna-warni dan terlihat lebih cantik.
Lapar setelah jalan-jalan di Namsan Tower? Jangan khawatir, di sekitar area menara ada beberapa restoran dan kafe yang menyediakan menu makanan Korea dan makanan lainnya. Dua gift shop yang beroprasi di lantai P1 dan T2 menyediakan berbagai souvenir untuk kenang-kenangan atau oleh-oleh. Buat para pecinta K-pop, ada juga satu gerai Everysing yang menjual berbagai merchandise artis dari SM Entertainment. Bagaimana, tertarik buat mengunjung Namsan Tower?